Tuesday, December 9, 2008

Tentang Kehidupan





Setiap orang menjalani kehidupan yang berbeda. Setiap tapak kehidupan pasti menemui kesulitan yang membawa kita ke persimpangan jalan. Ke arah baikkah atau ke arah yang buruk? Semua keputusan yang ada ditentukan oleh diri kita masing-masing. Kedewasaan kita bisa dilihat dari cara kita menghadapi setiap masalah yang datang. Mungkin kita tidak bisa memutuskan sesuatu sendiri. Kita butuh teman sharing yang mau mendengarkan masalah. Itulah sebabnya kita memiliki keluarga dan teman.




Ada satu hal yang sering ditemui dalam suatu pribadi seseorang yaitu sikap yang menutup diri. Kita tidak akan menjadi orang yang dewasa jika kita tidak mau membuka diri terhadap orang lain. Setiap orang punya rasa egois. Tapi kita juga harus menyadari bahwa kita bukanlah manusia yang sempurna. Kita juga memiliki kelemahan diri. Kelemahan itulah yang harus menjadikan diri kita sebagai pribadi yang rendah hati bukan rendah diri. Rasa egois tidak akan berguna untuk menghadapi suatu masalah. Ketika kita mendapat masalah yang besar, kita mungkin tidak akan mampu menghadapinya sendirian. Namun apa yang terjadi jika kita menghadapinya sendirian?



Kita akan merasakan depresi dan stres berat. Keadaan ini justru memperparah masalah. Oleh karena itu kita butuh seseorang yang bisa membantu kita memecahkan masalah dengan kepala dingin.




Pernahkah kita merasa stres?

Tentu saja. Setiap orang tidak pernah selalu berada di atas. Ada saatnya kita di bawah dan terjatuh. Mungkin masalah kita yang terlalu berat membuat kita terlalu memikirkannya dan akhirnya rasa stres datang.



Apa yang harus kita lakukan?

Hal yang terbaik adalah berdoa. Berdoa dengan iman penuh dan percayanya semua masalah memiliki penyelesaian.

Kemudian bagaimana kita menyikapi masalah itu?



Cara yang terbaik adalah jangan beratkan diri dengan terlalu memikirkan masalah itu.

Kita juga butuh refreshing dari segala kegiatan kita. Lakukanlah sesuatu yang sudah menjadi hobi kita misalnya berolahraga, bermain musik, dll . Atau cobalah melakukan sesuatu yang baru. Ingatlah, kita masih memiliki keluarga dan teman yang akan membantu kita menghadapi masalah itu.





Dan akhirnya ketika kita bisa lepas dari masalh itu, kita akan mengevaluasi diri dan kita akan mengetahui bahwa HIDUP itu INDAH.

Kita harus menghargai hidup yang diberikan-Nya dengan cara BERSYUKUR.

Setiap masalah yang kita hadapi baiklah kita jadikan sebagai PELAJARAN untuk membenahi diri sebagai bekal untuk masa yang mendatang.

Tetaplah TERSENYUM dalam apapun masalah yang datang menerpa.




GOD BLESS US

0 comments:

 

MARVELLOUS Copyright © 2009 Cookiez is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template